8 Hal Penting Tentang Bioskop yang Orang Tidak Ketahui


Menonton film di bioskop sudah menjadi salah satu pilihan favorit masyarakat untuk mencari hiburan. Hampir setiap orang pasti sudah pernah pergi ke bioskop. Tapi, ada banyak hal di dalam bioskop yang tidak diketahui oleh banyak orang. Penasaran apa saja itu? Simak ulasannya yang telah kita rangkum dari laman Brightside berikut ini:

1. Keuntungan Utama Bioskop Tidak Dari Tiket

Meski merupakan tempat untuk menayangkan film, ternyata penghasilan terbesar dari sebuah bioskop bukan dari hasil penjualan tiketnya loh. Ternyata, hasil penjulaan dari kantin bioskop yang menjadi sumber pemasukan terbesar.

Karena, sebuah jaringan bioskop harus membayar penayangan sebuah film dalam dua bulan pertama periode distribusi. Setelah dua bulan, seluruh keuntungan menjadi hal bioskop. Itulah kenapa, masih banyak film yang ditayangkan meski penayangan perdana sudah lama.

2. Pembajakan Film Terlalu Banyak
Jika kamu sering membuka situs-situ pengunduh film, pasti kamu sering melihat sebuah film dengan kualitas gambar yang kurang bagus. File jenis ini didapat dari hasil perekaman video dari sebuah film yang ditayangkan di biskop yang biasa disebut sebagai pembajakan.

3. Tidak Konsisten Kepada Aturan Batas Umur Penonton
Terkadang, ada beberapa pengelola bioskop mengizinkan siapapun ke ruang teater selama mempunyai tiket. Padahal bisa jadi film yang diputar menayangkan adegan dewasa dan tidak cocok untuk anak-anak. Tapi, ada juga kok bioskop yang memperlakukan sistem menunjukan kartu identitas sebelum membeli sebuah tiket film.'

4. Bioskop Dapat Memainkan Emosi Penonton
Tahu enggak sih, menonton di bioskop ternyata bisa lebih memainkan emosi penonton dibandingkan menonton di televisi loh. Semua itu karena suasana gelap dan penggunaan speaker yang keras membuat kesan sebuah film menjadi hidup. Makanya enggak heran banyak orang yang menangis saat menonton film sedih atau banyak yang ketakutan saat menonton film horor.

5. Banyak Yang Membawa Makanan Secara Diam 
Saat memasuki bioskop, penonton biasanya dilarang membawa makanan dan minuman , kecuali jika membelinya dikantin bioskop. Sayangnya harga yang ditawarkan cukup mahal dan varian yang sedikit. Akibatnya banyak penonton yang secara diam-diam membawa makanan dan minuman sendiri dengan cara yang unik-unik.

6. Banyak Orang Mencagah Film 3D
Meski memiliki efek lebih hidup, sayangnya tidak semua orang suka menonton film menggunakan 3D. Alasannya, karena saat menggunakan kacamata 3D otak, mata dan telinga kamu akan bekerja lebih keras untuk menikmati efek visual yang ditayangkan. Dan pastinya hal ini menyebabkan ketidaknyamanan fisik saat menonton.

7. Ruang Bioskop Penuh Dengan Sampah Terutama Pada Akhir Pekan
Banyaknya pengunjung pada saat akhir pekan dan libur membuat sejumlah ruang teater penuh dengan sampah. Meski sudah dibersihkan oleh petugas, enggak jarang ada penonton yang membuang sampahnya ditempat tersembunyi sehingga luput dari jangkauan petugas.

8. Terdapat Kamera Pengawas
Nih, buat kamu yang suka nonton bisokop sama pasangan, jangan mentang-mentang gelap berarti kamu bisa macam-macam ya. Soalnya di setiap sudut bioskop terdapat sebuah kamera yang selalu mengawasi gerak penonton selama pertunjukan film lho.

Demikianlah hal yang penting di bioskop yang orang-orang tidak ketahui, semoga bermanfaat

Komentar

Postingan Populer